Peristiwa

Tim Klewang Polresta Padang Tangkap Dua Pelaku Curanmor, Terlibat di Belasan TKP

23
×

Tim Klewang Polresta Padang Tangkap Dua Pelaku Curanmor, Terlibat di Belasan TKP

Sebarkan artikel ini
ilustrasi

SUMBAROPINI – Tim Klewang Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Padang kembali mencetak keberhasilan dalam mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang telah meresahkan masyarakat.

Dua orang pelaku yang terlibat dalam belasan kasus pencurian di wilayah Kota Padang berhasil ditangkap pada Rabu malam (5/11/2025) sekitar pukul 23.00 WIB.

Penangkapan pertama dilakukan di kawasan Palinggam, Kelurahan Pasang Selatan. Dalam operasi tersebut, petugas mengamankan seorang pelaku berinisial DS (38). Ia diduga kuat terlibat dalam sejumlah aksi pencurian sepeda motor di berbagai titik di Kota Padang.

Tidak berhenti di situ, Tim Klewang bergerak cepat melakukan pengembangan kasus. Hasilnya, satu pelaku lainnya, RS (34), bersuku Caniago, berhasil diringkus di kawasan Sungai Beremas, Kecamatan Lubuk Begalung.

Kedua pelaku disebut telah melakukan aksi curanmor di belasan Tempat Kejadian Perkara (TKP) dalam beberapa waktu terakhir. Aksi mereka dinilai sangat meresahkan, sebab menyasar kendaraan milik warga yang diparkir di lingkungan permukiman maupun fasilitas publik.

Dari tangan para pelaku, petugas berhasil menyita satu unit sepeda motor Honda Scoopy yang diduga merupakan hasil tindak kejahatan. Barang bukti tersebut kini telah diamankan di Mapolresta Padang untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut.

Kasatreskrim Polresta Padang, Kompol M. Yasin, membenarkan penangkapan kedua pelaku tersebut. Menurutnya, keberhasilan ini merupakan hasil penyelidikan intensif dan pengembangan informasi dari masyarakat.

“Pelaku sudah sangat meresahkan warga. Keduanya kini telah kami amankan untuk proses hukum lebih lanjut,” ujarnya, Kamis (6/11/2025).

Ia menambahkan, pihaknya masih melakukan pendalaman terhadap kemungkinan adanya jaringan lain yang terlibat dalam rangkaian aksi curanmor tersebut.

Kompol M. Yasin menegaskan bahwa Polresta Padang akan terus berkomitmen menindak tegas setiap bentuk kejahatan yang mengganggu keamanan masyarakat.

“Kami tidak akan memberi ruang bagi pelaku kejahatan di Kota Padang. Masyarakat diimbau untuk lebih waspada saat memarkirkan kendaraan dan memastikan kunci ganda terpasang, guna mengurangi risiko kehilangan,” pungkasnya. (red)